Kata / Kelompok 44 KKN UMSIDA 2014 Kelompok 44 KKN UMSIDA 2014: THE BEGINNING

Jumat, 13 Juni 2014

THE BEGINNING



        
Kelompok kami mengambil tema lingkungan pada KKN – T POSDAYA 2014. Setelah melakukan sharing dengan teman-teman kelompok 44 pada hari senin tgl 9 juni 2014, diambil suatu kesimpulan awal adalah menentukan lokasi. Kemudian dilakukan survey awal pada tanggal rabu tanggal 11 juni 2014 ke Desa Wunut, Kecamatan Porong, Kabupaten Sidoarjo. Dan berkat lobbying yang hebat dari teman-teman, Alhamdullilah kepala desa langsung memberi persetujuan untuk melakukan kegiatan KKN di desanya.
            Pada hari jumat tanggal 13 juni 2014 kelompok kami mengadakan pertemuan lagi untuk menentukan progam kerja apa yang akan dilakukan pada saat KKN. Setelah sharing berbagai macam ide, akhirnya dikerucutkan bahwa kita akan memanfaatkan lahan sempit sebagai lahan pertanian dan metode yang digunakan adalah vertikultura.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar