Kata / Kelompok 44 KKN UMSIDA 2014 Kelompok 44 KKN UMSIDA 2014: Agustus 2014

Selasa, 26 Agustus 2014

PEMBUATAN RAK

          Setelah pembagian tugas untuk perawatan tanaman maka langkah selanjutnya adalah pembuatan rak sebagai tempat tanaman untuk penanaman dengan metode vertikultur. Model yang kami pilih model tribun atau bersap ke atas dengan 3 tingkat atau sap. Pertimbangan kami memilih model ini adalah agar mudah diletakkan di lahan yang sempit dan secara visual lebih terlihat menarik karena tanaman tidak menggerombol, dan juga mudah untuk dipindah-pindahkan. Untuk bahannya kami mempunyai beberapa pilihan yaitu bambu, kayu dan besi siku, setelah melalui beberapa diskusi akhirnya disepakati bahwa kita menggunakan besi siku dengan beberapa pertimbangan sebagai berikut :
-          Kuat
-          Tahan lama
-          Ringan
Mungkin kekurangan hanya satu yaitu mahal, tapi sebenarnya relatif juga kalau dibilang mahal, karena keunggulannya sebenarnya lebih banyak. Untuk pembuatan rak dengan panjang 1.5m, lebar per sap 20 (total lebar 60cm) diperlukan dana sebesar Rp. 200.000.
Untuk pengerjaannya kami mengerjakan di sekretariat IMEI di kampus II karena kami bisa mengerjakan pada malam hari, khawatir kalau kami mengerjakan di balai desa atau rumah warga akan mengganggu waktu istirahat warga, sebab suara yang ditimbulkan lumayan berisik. Waktu pengerjaan tidak lama hanya sekitar 4 jam, rak sudah selesai dan siap digunakan